Lhoksukon – Sebanyak tujuh santri Dayah Terpadu Al Muslimun Lhoksukon berhasil meraih juara Kompetisi Sains Madrasah (KSM) secara online tingkat Kabupaten Aceh Utara tahun 2022.
Kegiatan ini diikuti sebanyak 138 siswa dengan enam bidang studi, yaitu Matematika, Biologi, Fisika, Kimia, Geografi dan Ekonomi yang berlangsung di Ruang Laboratorium Komputer Madrasah Aliyah Al-Muslimun Lhoksukon, Aceh Utara.
Siswa Al Muslimun yang meraih juara bidang studi biologi (MA), yaitu Siti Nazarnazira (juara I) dan Syifa Fauziah (juara II); bidang studi kimia (MA), yaitu Fatimah Azzahra (juara I) dan Haikal Abdillah (juara II); dan bidang studi matematika (MA), yaitu Abrar Astafaraiz (juara II) dan Azria Lcy (juara III). Selain itu, bidang studi IPA (MTs), yaitu T.M.Hafidz (juara III).
Ketujuh siswa yang meraih juara ini akan mengikuti Kompetisi Sains Madrasah tingkat provinsi pada tanggal 10-11 September 2022 mendatang.
“Siswa yang meraih juara ini akan diberikan pendampingan khusus sebelum berkompetisi di tingkat provinsi,” ujar Pimpinan Dayah Terpadu Al-Muslimun Lhoksukon, Dr. Tgk. H. Hafifuddin, MA.
Dikutip dari beberapa media, Plh Kepala Kantor Kemenag Aceh Utara, Drs H Hamdani A Jalil, MA, Sabtu, (13/8/2022) dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak madrasah yang telah ikut menyukseskan acara seleksi KSM pada tahun ini. Terlebih telah melakukan pembinaan terhadap siswa/siswi peserta KSM di madrasahnya masing-masing sebelum mereka dikirim ke tingkat kabupaten.
“Semoga saja, putra-putri terbaik utusan madrasah dan juga guru pendamping dalam kondisi yang cukup prima sampai tuntasnya acara ini digelar,” ujar Hamdani yang juga sebagai Kasi Pendidikan Madrasah.
“Kegiatan rutin tahunan ini, semoga benar-benar melahirkan pelajar madrasah terbaik di bidang sains yang akan menjadi duta Aceh Utara di tingkat Provinsi Aceh,” kata Hamdani.