Buenos Aires – Argentina kemungkinan besar menjadi tuan rumah baru Piala Dunia U-20 2023. Sukses itu menjadi langkah pertama untuk menjadi host Piala Dunia 2030.
FIFA memutuskan mencabut status tuan rumah Indonesia menggelar Piala Dunia U-20 2023. Kondisi yang tak memungkinkan membuat lokasi perhelatan digeser.
Argentina kemudian mengajukan diri menjadi tuan rumah. Asosiasi Sepakbola Argentina (AFA) bergerak cepat melobi FIFA untuk mendapatkan status itu.
Sampai akhirnya, Argentina resmi mengumumkan memang maju mencalonkan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. FIFA kemungkinan besar akan memberikannya, usai Presiden Gianni Infantino juga menyebut Argentina kandidat terkuatnya.
Keputusan AFA maju menjadi calon tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 disambut baik pemerintah. Menteri Pariwisata dan Olahraga Argentina, Matias Lammens, menilai langkah ini bisa mendukung rencana yang lebih besar lagi, yakni menyelenggarakan Piala Dunia 2030.
Ya, Argentina memang menjadi salah satu negara yang mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia 2030. Argentina mengajukan diri menjadi tuan rumah bersama dengan Uruguay, Paraguay, dan Chile.
“Dari pemerintah nasional, kami sangat mendukung kemungkinan Piala Dunia U20 untuk sepakbola putra diselenggarakan di negara kami. Saya berbicara dengan Presiden AFA dan menyatakan dukungan kami untuk inisiatif tersebut,” katanya, dilansir Ole.
“Membawa kompetisi global yang penting ini akan sangat bermanfaat bagi negara karena beberapa alasan: pertama, akan membawa ribuan turis lebih dekat ke negara kami, dengan apa yang dihasilkannya dalam hal pergerakan ekonomi dan perolehan mata uang asing. Kedua, di sisi lain, ini akan menjadi preseden untuk memperkuat pencalonan kami untuk Piala Dunia sepakbola senior 2030 yang ingin kami selenggarakan bersama Uruguay, Paraguay, dan Chili.”
“Dan akhirnya, itu akan memungkinkan masyarakat Argentina untuk terus merayakan Piala Dunia yang kami menangkan di Qatar dengan pesta sepakbola sesungguhnya di negeri ini,” tambahnya.
Sebelumnya, Argentina baru memenangkan Piala Dunia 2022 di Qatar. Lionel Messi dkk membawa bintang ketiga bagi negaranya dengan mengalahkan Prancis di final.